Workshop V911: Mewujudkan Kampus Sehat dan Aman melalui Pencegahan Pelecehan Seksual, Dukungan Kesehatan Mental, dan Wadah Aspirasi bagi Mahasiswa maupun Umum

26 Mei 2024

Departemen Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa BEM Sekolah Vokasi IPB University sukses menyelenggarakan kegiatan “Workshop Pencegahan Pelecehan Seksual, Dukungan Kesehatan Mental, dan Wadah Aspirasi Mahasiswa” pada hari Minggu, 26 Mei 2024. Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 16.00 WIB di Gedung Zeta yang dihadiri oleh mahasiswa IPB dan masyarakat umum.

Kegiatan ini diadakan sebagai respons terhadap meningkatnya tekanan akademis, stres, kecemasan, dan kasus kekerasan seksual yang dihadapi mahasiswa di lingkungan kampus. Ketua pelaksana, Ardien Ferdinand Putra Setiawan, menyatakan, “Tujuan kami menyelenggarakan acara ini, yaitu karena maraknya kasus kekerasan seksual di Indonesia, khususnya oleh kalangan remaja. Oleh karena itu, kita perlu mengetahui bahaya dan cara menghindari hal tersebut.” Dengan tema “Dare to Speak: Prevention of Sexual Harassment and Mental Health Support”, workshop ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang pentingnya kesehatan mental, strategi coping terhadap tekanan akademik, serta meningkatkan kesadaran dan pencegahan terhadap isu-isu kekerasan seksual.

Pendidikan tinggi di Indonesia memiliki peran krusial dalam membentuk generasi muda yang tangguh, kreatif, dan berdaya saing tinggi. Namun, tantangan terkait kesehatan mental dan isu kekerasan seksual di lingkungan kampus perlu mendapatkan perhatian serius. Berdasarkan penelitian terkini, tingkat stres, kecemasan, dan depresi di kalangan mahasiswa mengalami peningkatan signifikan. Selain itu, kasus kekerasan seksual di kampus juga menjadi masalah serius yang memerlukan penanganan segera.

Sebagai salah satu pembicara, Psikolog Nurfitriyanti Permata Putri, S.Psi., M.Psi., menegaskan pentingnya kesadaran dan tindakan preventif terhadap kekerasan seksual. “Sesederhana apapun bentuknya, kekerasan seksual itu tidak boleh dibenarkan. Ingat, tubuhmu adalah milikmu yang dititipkan Tuhan padamu. Kamu berhak menolak semua perilaku yang membuatmu tidak nyaman, tidak terlepas siapapun itu dan apapun bentuk perilakunya. Menjaga tubuh kita adalah satu cara menghargai diri kita.”

Satuan Tugas Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (Satgas PPKS) IPB University juga memberikan panduan praktis dalam mendukung korban kekerasan seksual, dengan prinsip yang disingkat LIVES. Satgas PPKS menyampaikan dalam paparannya “Intinya, dalam membantu korban, Satgas PPKS IPB memiliki prinsip yang disingkat LIVES: Listen, inquire about needs and concerns, validate, enhance safety dan support. Jangan khawatir untuk melapor karena sesuai prinsip listen, kita akan mendengarkan & tidak menghakimi korban.”

“Dare to Speak: Prevention of Sexual Harassment and Mental Health Support” hadir sebagai langkah konkret untuk menciptakan lingkungan kampus yang lebih sehat secara mental dan bebas dari kekerasan seksual. Kegiatan ini tidak hanya memberikan edukasi dan forum diskusi luas, tetapi juga membangun wadah aspirasi bagi mahasiswa, memungkinkan mereka untuk menyuarakan pemikiran, perasaan, dan aspirasi terkait isu-isu yang mempengaruhi kehidupan kampus.

Dengan pelaksanaan workshop ini, diharapkan mahasiswa IPB dan seluruh mahasiswa di Indonesia maupun secara umum dapat lebih memahami pentingnya kesehatan mental, mengatasi tekanan akademis, serta bersama-sama menciptakan kampus yang lebih inklusif, adil, dan penuh empati. Program ini diharapkan mampu membentuk generasi mahasiswa yang siap menghadapi tantangan kehidupan dan berkontribusi dalam masyarakat dengan lebih baik. (*/ARK)

Video Profil

Kategori

Berita Terkini

Alamat & Kontak

KAMPUS BOGOR – Jl. Raya Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat 16128

KAMPUS SUKABUMI – Jl. Sarasa No. 45, Babakan, Kec. Cibeureum, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43142

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare