Angel Margareth, Mahasiswa Akuntansi Sekolah Vokasi IPB University Mendapatkan Kesempatan Magang Rekonsiliasi Bank di Dana Pensiun BNI

Program Kampus Merdeka yang digagas oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia terus menunjukkan dampak positif dalam mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi dunia kerja. Salah satu inisiatif unggulan dari program ini adalah Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB), yang memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman langsung di industri dan meningkatkan kompetensi serta keahlian mereka.

Angel Margareth, mahasiswi jurusan Akuntansi dari Sekolah Vokasi IPB, merupakan salah satu peserta MSIB Batch 6 yang berkesempatan magang di Bank Negara Indonesia (BNI). Dengan perasaan bangga dan penuh semangat, Angel bergabung dengan 47.984 mahasiswa lainnya yang lolos seleksi MSIB Batch 6.

Dalam menjalani magangnya, Angel memilih posisi di bagian rekonsiliasi bank. Menurutnya, proses rekonsiliasi harian di DPLK BNI sangat penting agar laporan keuangan perusahaan sesuai dengan mutasi bank. “Saya percaya dengan posisi yang saya pilih akan meningkatkan kemampuan berpikir secara analitikal dan kritikal,” kata Angel. Ia juga menambahkan bahwa tantangan yang dihadapi dalam proses rekonsiliasi mengharuskannya untuk berkomunikasi dan berkoordinasi dengan berbagai departemen lainnya di DPLK BNI.

Selama magang sebagai bagian dari tim Bank Reconciliation di Departemen Keuangan, Pajak, dan MIS, Angel memperoleh banyak keterampilan baik hardskills maupun softskills. “Kemampuan dalam menggunakan Microsoft Excel untuk mengolah dan menganalisis data, berkomunikasi secara verbal dan tulisan, serta berkoordinasi dan bernegosiasi dengan rekan tim dan departemen lainnya sangat saya rasakan manfaatnya,” ungkap Angel. Selain itu, ia juga belajar untuk menerapkan prinsip kehati-hatian dalam pengambilan keputusan dan manajemen waktu yang efektif.

Pengalaman ini juga memperluas jaringan profesional Angel, di mana ia bertemu dengan teman-teman magang dari berbagai kampus lain. Ia juga mendapatkan nasihat dan motivasi dari karyawan senior tentang bagaimana menghadapi dunia kerja dan terus mengembangkan diri.

Program MSIB Kampus Merdeka terus membuktikan dampaknya dalam mempersiapkan mahasiswa untuk terjun ke dunia kerja dengan kompetensi yang lebih baik, memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa. (*/ARK)

Video Profil

Kategori

Berita Terkini

Alamat & Kontak

KAMPUS BOGOR – Jl. Raya Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat 16128

KAMPUS SUKABUMI – Jl. Sarasa No. 45, Babakan, Kec. Cibeureum, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43142

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare