Sekolah Vokasi IPB University Gelar Monitoring dan Evaluasi untuk 17 Penelitian Terapan Unggulan Tahun 2024

Sabtu 12 Oktober 2024

Sekolah Vokasi IPB University menyelenggarakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Penelitian Terapan Unggulan Program Studi secara daring pada Sabtu (12/10). Acara ini bertujuan untuk mempresentasikan hasil penelitian yang dilakukan oleh 17 program studi di lingkungan Sekolah Vokasi. Kegiatan tersebut juga menekankan pentingnya pengembangan penelitian terapan untuk mendukung capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) Sekolah Vokasi dan IPB University.

Dekan Sekolah Vokasi IPB, Dr. Ir. Aceng Hidayat, M.T., menyampaikan rencana pengembangan jurnal khusus untuk penelitian terapan. “Ke depan, secara kelembagaan, akan terus kami kembangkan jurnal yang fokus pada riset terapan bagi masyarakat. Penelitian terapan ini harus terus dikembangkan secara sederhana namun implementatif,” ujarnya.

Dr. Aceng juga menambahkan bahwa setiap program studi diharapkan mampu menghasilkan riset unggulan yang bisa memberikan dampak nyata bagi masyarakat dari Sekolah Vokasu IPB University.
“Kami berharap riset-riset ini dapat menjadi kebanggan bagi setiap program studi selaras dengan road mapnya masing-masing” tambah Dr. Aceng.

Sementara itu Direktur Direktorat Riset dan Inovasi IPB University  Prof. Dr. Ir. Sugeng Heri Suseno dalam sambutannya, Prof. Sugeng Heri Suseno menekankan pentingnya kepatuhan administrasi sesuai dengan aturan IPB University. “Riset terapan di Sekolah Vokasi harus tertib administrasi dan memiliki nilai tambah karena kedekatannya dengan industri. Harapannya, riset yang dihasilkan dapat lebih berkualitas,” ungkap Prof. Sugeng.

Ketua panitia sekaligus anggota komisi penelitian dan publikasi dibawah komisi Pendiddikan, Dr. Ridwan Siskandar, S.Si., M.Si, menjelaskan bahwa Monev dilakukan di bulan keenam penelitian, dengan harapan capaian sudah mencapai 80%. “Para peneliti, kami berharap capaian khususnya output sudah sampai 80%, agar pelaksanaan sesuai dengan timeline yang telah disepakati”

Dr. Ridwan juga memberikan apresiasi kepada para tim peneliti. “Kami mengucapkan terima kasih atas kolaborasi yang baik dalam program ini, harapannya semoga kolaborasi positif di Sekolah Vokasi IPB kita ini terus ditingkatkan guna menghadirkan riset-riset terapan yang berkualitas mendukung IKU dan karir peneliti” pungkas Dr. Ridwan.

Hadir sebagai para reviewer dalam monev ini diantaranya: Prof. Dr. Ir. Sugeng Heri Suseno, Prof. Dr. Ir. Sumardjo, MS, Prof. Dr. Ir. Slamet Budijanto, M.Agr, Dr. Karlisa Priandana, ST., M.Eng, dan Dr Tjahja Muhandri, S.Tp., M.T.

Video Profil

Kategori

Berita Terkini

Alamat & Kontak

KAMPUS BOGOR – Jl. Raya Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat 16128

KAMPUS SUKABUMI – Jl. Sarasa No. 45, Babakan, Kec. Cibeureum, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43142

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare