Kerjasama Sekolah Vokasi IPB Kampus Sukabumi dengan Sukabumiupdate.com hasilkan Delapan Point Kerjasama

Untuk terus menghasilkan lulusan yang siap bersaing di dunia kerja, Sekolah Vokasi IPB Kampus Sukabumi berkomitmen untuk memperluas kerja sama dengan pihak eksternal. Sebagai bentuk implementasinya Sekolah Vokasi IPB Kampus Sukabumi melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Sukabumiupdate.com, media lokal yang telah dikenal luas di Indonesia. Kerja sama dilaksanakan pada Jumat, 23/2 di Sekolah Vokasi IPB Kampus Sukabumi.

Kegiatan penandatanganan kerja sama ini dilakukan oleh Dekan Sekolah Vokasi IPB University, Dr Aceng Hidayat dan Nuril Arifin sebagai Chief Executive Officer (CEO) Sukabumiupdate.com. Kerja sama ini meliputi delapan bidang yakni Pelaksanaan Magang, Kanalisasi Publikasi Produk Jurnalistik, Pelaksanaan Diskusi Tematik, Penelitian Dosen Sesuai Kepakaran, Pelaksanaan Penelitian Mahasiswa, Laboratorium Sosial, Penelitian Konten Kreator dan Operator Podcast.

Pada sambutannya, Dekan Sekolah Vokasi IPB University Dr Aceng Hidayat mengatakan bahwa kerja sama ini memiliki potensi besar untuk mendukung pengembangan riset, Praktik Kerja Lapangan (PKL), bidang akademik, serta pengabdian masyarakat.

“Pentingnya eksplorasi media lokal seperti Sukabumiupdate.com sebagai sarana untuk pengembangan pengetahuan dan kemampuan mahasiswa di berbagai bidang, khususnya jurnalistik,” ungkap Dr Aceng.

Lanjutnya, kerja sama antara IPB Kampus Sukabumi dan Sukabumiupdate.com diharapkan akan memberikan manfaat yang besar bagi kedua belah pihak, serta mampu menghasilkan inovasi-inovasi baru dalam dunia media yang semakin berkembang.

Sementara itu, Nuril Arifin menegaskan komitmen media dalam menyediakan platform yang inovatif, terutama dalam hal konten audio dan video yang dinilai akan menjadi tren di masa mendatang.

“Kami akan memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berpartisipasi dalam pembelajaran praktis dan pengembangan bakat melalui program magang. Kami juga ingin media kami dapat digunakan sebesar-besarnya untuk proses pendidikan khususnya di Sekolah Vokasi IPB University. Kami siap mendukung berbagai bentuk kerja sama lainnya,” tuturnya. (ARK/ASW)

Video Profil

Kategori

Berita Terkini

Alamat & Kontak

KAMPUS BOGOR – Jl. Raya Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat 16128

KAMPUS SUKABUMI – Jl. Sarasa No. 45, Babakan, Kec. Cibeureum, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43142